Rabu, 16 Oktober 2019

UPACARA PEMBUKAAN PEKAN OLAHRAGA DAERAH (PORDA) DIY 2019


         Pesta olahraga dua tahunan para atlet DIY ini dibuka dengan ribuan atlet dari masing-masing kontingen kota/kabupaten mereka bergantian berjalan mengibarkan bendera dan memebawa atribut serta antusias melambaikan tangan kepada penonton dan dibalas dengan tepukan yang meriah. Pembukaan Porda tahun ini diselenggarakan di Stadion Mandala Krida Kamis, 10 Oktober 2019 dikarenakan yang menjadi tuan rumah porda tahun ini yaitu kota Yogyakarta.
            Prosesi estafet obor yang menjadi suatu konsep baru dalam sejarah pelaksanaan pembukaan Porda DIY setelah diarak obor diberikan kepada wakil gubernur DIY KGPAA Paku Alam X untuk dinyalakan sebagai penanda dibukanya PORDA DIY 2019. Wakil gubernur DIY KGPAA Paku Alam yang mewakili gubernur Sri Sultan Hamengkubuwono X membuka secara resmi PPORDA DIY 2019, berharap event ini menjadi arena untuk menggembleng kualitas atlet hasil pembinaan di DIY. Sebab, kualitas atlet porda akan mempengaruhi pencapaian DIY pada ajang yang lebih tinggi yakni pekan olahraga nasional (PON) sekaligus memberikan kontribusi pada prestasi nasional.
            KGPAA Paku Alam X berharap atlet yang bertanding di PORDA DIY bersaing secara sportif dan menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran yang melahirkan insan-insan olahraga dan juara sejati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar